Rabu, 19 November 2014

Sajak "Peka vs GR"



Dalam kita saling suka
Ada dua si kembar yang serupa
Ya.. serupa tapi tak sama
Si kembar itu adalah si Peka dan si GR

Si kembar ibarat bawang merah dan bawang putih
Tokoh dalam dongeng
Dimana yang satu baik
Dan satunya buruk

Si kembar yang namanya peka
Adalah kembar baik ibarat bawang putih
Si peka itu selalu mengerti
Dia juga selalu tahu posisi
Kapan harus diam dan kapan harus berjalan
Dia juga perhatian

Hey tapi jika si peka itu kelewatan
Bisa-bisa jadi GR
Si kembar yang namanya GR ini buruk
Kayak bawang merah kalau di dongeng

Si GR ini bukannya selalu mengerti
Tapi selalu merasa dimengerti
Dia juga bukannya selalu tahu posisi
Tapi selalu memprediksi sesuka hati
Ketika harusnya diam dia malah berjalan
Dia juga tak perhatian
Tapi selalu merasa diperhatikan

Aku beritahu ya
Buat dua orang yang lagi saling suka
Jangan suka ke-GR-an
Karna boleh jadi yang kalian prediksikan tidak sejalan
Jangan terlalu peka
Karna jika terlalu, maka peka akan jadi GR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar